Jumat, 18 Januari 2013

Unexpected Gift

kisah ini berawal dari beberapa hari yang lalu. Aku lagi bongkar-bongkar ransel yang aku pakai ketika mudik kemarin.
Aku melihat ada sebuah mobil mainan punya keponakanku yang biasanya kami panggil dengan panggilan sayang kammong. Awalnya aku mengira dia salah simpan. Tetapi aku terkejut ketika melihat mobil mainan itu ditempel kertas yang bertuliskan namaku dan direkatkan dengan selotip.



Aku langsung menyadari, pasti si kammong emang sengaja menaruh mobil mainan tersebut dalam ranselku ketika aku tidak melihatnya.
Aku terharu. Mataku berkaca-kaca. Aku teringat akan begitu marahnya dia jika adiknya memainkan atau hanya memegang mobil mainannya yang dia koleksi.
Tetapi ini dia bahkan memberikan satu kepadaku.
Aku langsung cerita sama abangku, ternyata dia juga dapat satu buah.
Teringat ketika kami belanja bersama dan dia minta mainan helikopter dengan remot kontrol, tapi kami tidak mengizinkannya karena itu pemborosan.
Sungguh kita tidak dapat menyangka apa yang ada di dalam pemikiran anak-anak.
Rasanya mataku berkaca-kaca mengingat hadiah yang tak terduga ini.
With love ur tante keke.

4 komentar:

  1. itu di masukkannya ke tas aq juga waktu lg mau masukkan carger hp ke tas aq... aq bilang juga ke dia "buat apa di masukkan ke tas aq?" jawabnya simple dan polos "ini hadiah natal dan tahun baru buat tulang (paman), dari aku"....
    "loh bukannya itu koleksian mobil mu?" jawabnya lagi sembari senyum "makanya tulang simpan baik-baik"..
    itu sepenggal percakapan aq ama kammong....
    sampai kini tiap malam aq melihat dan memegang mobil pemberiannya sambil merenungkan sungguh hadiah yang tak ternilai dari seorang ponakan yang kadang sangat menjengkelkan.. namun di balik semuanya tetaplah seorang anak yang masih polos dan tak menyangka kalau pemberian yg begitu sangat-sangat sederhana tapi dapat menggugah hati.... terima kasih ya ponakanku kammong...

    BalasHapus
  2. Iaaaaaa....jadi trenyuh rasanya. Padahal sering kita dibuat jengkel sama dia. Itu mobilan terpajang di atas kulkasku. Hehee...biar bisa diliat tiap hari.

    BalasHapus
  3. wah asyk yah punya ponakan yang care gitu ;)

    BalasHapus